Dinsosdaldukkb terus Sosialisasikan SIK-NG

By Drajad 30 Jan 2024, 10:11:29 WIB Kegiatan
Dinsosdaldukkb terus Sosialisasikan SIK-NG

Keterangan Gambar : Sosialisasi dan Pendampingan Pengusulan Bantuan sosial (Bansos)warga desa Tunggulrejo


Dinas Sosial Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsosdaldukkb) kabupaten Purworejo mengadakan Sosialisasi dan Pendampingan Pengusulan Bantuan sosial (Bansos)warga desa Tunggulrejo. Kecamatan Grabag. Bertempat di Balai desa Tunggulrejo. Kecamatan Grabag. Kamis. (18/1/2024).

Juli Prabowo, Koordinator kabupaten (Korkap) Program Keluarga Harapan (PKH) kabupaten Purworejo mengatakan “Pendamping sosial PKH secara pro aktif mendorong pemerintah desa untuk lebih memaksimalkan kemudahan akses Siks- NG. Sistem informasi Keluarga Sejahtera-Next Generation”. Lebih lanjut Juli menambahkan “Kegiatan ini bertujuan untuk memfasilitasi warga masyarakat yang belum mendapat bantuan sosial, baik PKH, BPNT/ Program Sembako. Keterbatasan SDM menjadi kendala optimalisasi pengusulan bansos oleh Puskesos desa, maka dari itu perlu adanya kerjasama antara Puskesos desa dan SDM PKH agar pengusulan bansos dapat optimal”




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment