Sosialisasi Input Perjanjian Kinerja Pada Aplikasi Sawiji

By Drajad 07 Jan 2026, 10:10:44 WIB Kegiatan

Berita Terkait

Berita Populer

Sosialisasi Input Perjanjian Kinerja Pada Aplikasi Sawiji

Purworejo, 2 Januari 2026 — Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsosdaldukkb) Kabupaten Purworejo melalui Sub Bagian Perencanaan mengikuti kegiatan Sosialisasi Input Perjanjian Kinerja pada Aplikasi Sawiji. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Ruang Otonom Sekretariat Daerah Kabupaten Purworejo.

Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman teknis kepada perangkat daerah terkait tata cara penginputan Perjanjian Kinerja secara tepat dan terintegrasi melalui Aplikasi Sawiji, sebagai bagian dari upaya peningkatan akuntabilitas kinerja perangkat daerah.

Melalui keikutsertaan dalam kegiatan ini, Dinsosdaldukkb diharapkan dapat melaksanakan penyusunan dan penginputan Perjanjian Kinerja secara lebih tertib, akurat, dan sesuai ketentuan, sehingga mendukung terwujudnya sistem perencanaan dan pelaporan kinerja yang transparan dan efektif di Kabupaten Purworejo.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment