SDM PKH Terlibat Sebagai Petugas POSKO Perbatasan Pemantau COVID-19

By Drajad 26 Apr 2020, 11:10:14 WIB Kegiatan
SDM PKH Terlibat Sebagai Petugas POSKO Perbatasan Pemantau COVID-19

Keterangan Gambar : Petugas posko pemantauan covid-19 di sekretariat Kecamatan Bagelen. Senin (13 April 2020).


Menindaklanjuti surat pemberitahuan dari Kepala Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsosdukkbpppa)

Kabupaten Purworejo, dr.Kuswantoro M.Kes. Bahwa dalam rangka penanggulangan Covid-19 yang penyebarannya semakin meluas, maka Program Keluarga Harapan diwakili 5 Kecamatan (Bagelen, Butuh, Pituruh, Bener dan kaligesing) turut serta berpartisipasi menjadi petugas posko pemantauan covid-19 di sekretariat Kecamatan setempat. Agenda mengikuti situasi dan kondisi setempat. Setiap kecamatan tersebut mulai tanggal 13 April 2020 melaksanakan tugas yang di mulai pukul 07.00 WIB.

Untuk Hari ini yang bertuga, SDM PKH Kecamatan Bagelen berjumlah 2 orang. Posko pemantau covid-19 terletak di halaman Pasar Krendetan, karena kecamatan Bagelen menjadi pintu masuk ke kabupaten Purworejo dari arah Yogyakarta.

Hari ini ada 1 rombongan bus yang membawa santri asal dari Kabupaten Purworejo yang di pulangkan dari Pondok Pesantren Gontor, Kediri, Berjumlah 12 santri dan ada 1 pengampu. Kesemuanya di periksa suhu badan di halaman pasar krendetan. Untuk kemudian para santri tersebut di beri pengarahan oleh petugas posko dan setelah selesai di beri pengarahan akan di jemput oleh keluarga masing-masing.Selain itu mereka juga di himbau untuk di karantina mandiri / isolasi diri selama 14 hari di rumah.  Seandainya ada keluhan batuk, pilek dan sesak nafas atau ada keluhan lain untuk segera menghubungi bidan / paramedis setempat




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment