Refreshing KB Program KKBPK bagi PPKBD se –kecamatan Purworejo.

By Drajad 27 Mei 2019, 08:31:41 WIB Kegiatan
Refreshing KB Program KKBPK bagi PPKBD se –kecamatan Purworejo.

Keterangan Gambar : Refreshing KB bagi PPKBD di Semawung Purworejo Kamis (2/5/2019)


Pertemuan Refreshing Program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) bagi Pembantu Pembina Keluarga Berencana Desa (PPKBD) se- kecunamatan Purworejo. Resmi dibuka oleh dr. Mumbaingatun MM. Koordinator Lapangan (korlap) Penyuluh Keluarga Berencana (PKB) Balai Penyuluh Kependudukan Keluarga Berencana Pembangunan Keluarga (KKBPK) kecamatan Purworejo. Di area Pelatihan di alam terbuka (Outward bound). Desa Semawung kecamatan purworejo. Kamis (2/5/2019).

PPKBD merupakan seorang atau beberapa orang kader dalam wadah organisasi yang secara sukarela berperan dan kompetensi aktif melaksanakan, mengelola program Keluarga berencna (KB) di tingkat desa / kelurahan. Sedang Sub PPKBD adalah seseorang atau beberapa orang kader dalam wadah organisasi dengan peran dan kompetensi yang sama di tingkat dusun/RW higga ke tingkat RT.

PPKBD dengan 6 (enam) perannya yaitu Pengorganisasian, Pertemuan KIE, Konseling, Pencatatan dan Pendataan, Pelayanan Kegiatan, dan Kemandirian merupakan ujung tombak dalam mensukseskan program KKBPK di lini bawah (below the line) sehingga sangat dibutuhkan dan dianggap perlu diberikan refreshing atau peningkatan pengetahuan dan pemahaman tentang tugas pokok dan fungsinya sebagai PPKBD dan program-program yang akan disukseskan yang bernaung dalam program KKBPK.

Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan peserta pertemuan (PPKBD) tentang peran fungsinya dan tentang program KKBPK serta untuk menentukan komitmen tentang Rencana Tindak lanjut (RTL) untuk meningkatkan cakupan program KKBPK di kecamatan Purworejo. kegiatan ini diikuti oleh peserta PPKBD dari 26 Desa/Kelurahan se-Kecamatan Purworejo.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment