Kala Penyuluh KB Peduli Kesehatan Masyarakat dan Ketahanan Pangan.

By Drajad 25 Jan 2021, 10:22:47 WIB Kegiatan
Kala Penyuluh KB Peduli Kesehatan Masyarakat dan Ketahanan Pangan.

Keterangan Gambar : Forum musyawarah Kampung KB Gajah Kencana, Desa Pelutan.,kecamatan Gebang, Bertempat di balai desa Pelutan. Selasa (8/12/2020).


Dinas Sosial Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsosdukkbpppa) Kabupaten Purworejo mengadakan Forum musyawarah Kampung KB Gajah Kencana, Desa Pelutan.,kecamatan Gebang,  Bertempat di balai desa Pelutan. Selasa (8/12/2020).

Menurut Dalai,SPd. Koordinator lapangan (Korlap) Penyuluh Keluarga Berencana (PKB)  Balai Penyuluhan (BP) Bangga Kencana kecamatan Gebang. Hadir dalam kegiatan tersebut, Pokja Kampung KB, Pemerintahan Desa, TP PKK, Poktan, Dawis, Toga dan Toma.

“Dedeksi dini penyakit pada Balita dan Lansia, supaya Balita Tumbuh kembang sesuai tingkatannya dan terhindar dari Stunting  , bagi lansia sehat bugar dan mandiri” Jelas Dalail berkaitan dengan tujuan diselenggarakan kegiatan pertemuan tersebut.

Dalail menguraikan kronologis acara kegiatannya. ”Menyanyikan lagu Indonesia raya dan Mars KB. Sambutan Sambutan pengarahan oleh Arahan Camat Gebang. Dilanjutkan ucapan selamat datang dari Kepala Desa Pelutan.

Paparan materi pertama, tentang Penyakit Tubecolosis dan penanggulanganya oleh Kepala.Puskesmas Gebang. Paparan materi kedua, tentang Pemanfaatan Lahan Pekarangan oleh PPL Pertanian Gebang”.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment