Graduasi Berdikari Sejahtera

By Drajad 22 Jun 2020, 11:16:25 WIB Kegiatan
Graduasi Berdikari Sejahtera

Keterangan Gambar : Gula semut produksi Tri Haryanti (30 tahun) warga desa Puspo Kecamatan Bruno


Kecamatan Bruno termasuk paling banyak Keluarga PenerimaManfaat (KPM) PKH yang menyatakan keluar mengundurkan diri dari kepesertaan PKH dan tidak lagi menerima bantuan rutin keuangan dari Kementerian Sosial. Salah satunya adalah Tri Haryanti (30 tahun) warga desa Puspo Kecamatan Bruno. Menjadi peserta PKH sejak tahun 2012 dan memiliki komponen Anak Sekolah SD usia 11 tahun dan satu anak usia 3 tahun dan mempunyai usaha rumahan pembuatan Gula Semut, khas desa Puspo. Mantap membuat surat pernyataan pengunduran diri bulan Juni 2020 dengan alasan bahwa sudah tidak layak mendapatkan bantuan PKH. Karena sudah mampu memenuhi kebutuhan hidupnya melalui usaha yang di gelutinya.

Di rumah sederhananya, Dusun Duduhan Puspo ibu Tri Haryanti memproduksi gula semut hingga 40 bungkus / hari. Namun di karenakan ada pandemic covid-19 omset usahanya sedikit menurun dan hanya akan membuat gula semut apabila ada pesanan. Kendala tersebut tidak menyurutkan keinginan untuk mengundurkan diri dari kepesertaan PKH. Dengan modal membeli gula aren, apabila di olah menjadi gula semut per 1 kilogram gula aren bisa menjadi gula semut kisaran 7 ons. Selain itu juga memperoleh keuntungan sekitar Rp 12.000 per kilonya. Biasanya Gula Semut khas Puspo banyak dinikmati konsumen karena bisa menjadi pemanis kopi atau teh yang aromanya khas dan aman di konsumsi sebagai gula diet.

Kecamatan Bruno merupakan daerah dataran tinggi dan masuk wilayah Kabupaten Purworejo Jawa Tengah. Bruno yang mana seluruh wilayahnya adalah pegunungan, berbukit dengan ketinggian  25-1050 m di atas permukaan laut dan kemiringan 2-15%, dan masih memiliki hutan yang cukup luas dan berbatasan langsung dengan KabupatenWonosobo. Mayoritas penduduk mata pencahariannya adalah bercocoktanam / berkebun, pertukangan / kerajinan kayu dan pelaku industri.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment