Dinsosdukkbpppa Membumikan MKJP.

By Drajad 24 Mar 2021, 10:34:47 WIB Kegiatan
Dinsosdukkbpppa Membumikan MKJP.

Keterangan Gambar : Penyuluhan Program Bangga Kencana. Bertempat di Balai Desa Pekacangan, Kecamatan Bener. Kamis, (25/2.2021)


Dinas Sosial Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsosdukkbpppa) Kabupaten Purworejo melaksanakan kegiatan Pertemuan Penyuluhan Program Bangga Kencana. Bertempat di Balai Desa Pekacangan, Kecamatan Bener. Kamis, (25/2.2021).

Menurut Ir. Hari Sugiharto. Koordinator lapangan (Korlap) Penyuluh Keluarga Berencana (PKB)  Balai Penyuluhan (BP) Bangga Kencana kecamatan Bener. Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Desa, Koordinator Lapangan Balai Penyuluh KB Kecamatan Bener, Bidan Desa, dan Peserta dari Pasangan Usia Subur,dan Penyuluh KB se-kecamatan Bener.

“Pertemuan ini dilaksanakan untuk meningkatkan kerjasama antara pengurus pokja sehingga program Bangga Kencana dapat berjalan dengan optimal di kampung KB”.ujar Hari sugiharto berkaitan dengan tujua pertemuan ini.

”Penyuluhan Program Bangga Kencana bagi PUS tentang Pembinaan Kesertaan ber-KB Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) dan Mengenal 1000 Hari Pertama Kelahiran” Hari menambahkan.

Hari Sugiharto, menjelaskan pula kronologi pertemuan. Acara diawali dengan menyanyikan Indonesia Raya dan dilanjutkan menyanyikan Mars KB.

Sambutan dari Sekretaris Desa Pekacangan, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas terpilihnya Desa Pekacangan sebagai lokasi pelaksanaan kegiatan penyuluhan, kegiatan ini sangat bermanfaat untuk dapat mendukung terwujudnya keluarga yang bahagia dan sejahtera.

Dilanjutkan sambutan dari Koordinator Lapangan Balai Penyuluh KB Kecamatan Bener, mengucapkan terima kasih atas kerjasama dari pihak desa sehingga acara penyuluhan dapat berjalan dengan baik, dan terima kasih juga disampaikan untuk peserta yang telah hadir, diharapkan dengan mengikuti acara ini dapat meningkatkan pengetahuan peserta mengenai Program Bangga Kencana khususnya program KB.

Paparan Penyuluhan Program Bangga Kencana bagi PUS yang disampaikan oleh Dwi Widayanti selaku bidan desa yang memberikan materi tentang Pembinaan Kesertaan Ber-KB khususnya KB MKJP. Disampaikan materi mengenai macam-macam metode kontrasepsi, kelebihan, serta kekurangan dari masing-masing alat kontrasepsi tersebut.

Terakhir paparan Ika Mukhtar selaku bidan menyampaikan materi tentang Mengenal 1000 HPK dimana HPK terdiri atas 270 hari selama kehamilan dan 730 hari pada dua tahun pertama kehidupan. Masa 1000 HPK disebut sebagai periode emas, oleh karena itu asupan makanan selama kehamilan sangatlah perlu diperhatikan.

Acara selanjutnya tanya jawab dan penutup.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment