Dinsosdukkbpppa Intensifkan Bina Remaja.

By Drajad 22 Mar 2021, 10:32:47 WIB Kegiatan
Dinsosdukkbpppa Intensifkan Bina Remaja.

Keterangan Gambar : pertemuan Kelompok kerja (Pokja) Kampung KB. Bertempat di Aula BP KKBPK Kemiri. Rabu (24/2/2021).


Dinas Sosial Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsosdukkbpppa) mengadakan pertemuan Kelompok kerja (Pokja) Kampung KB. Bertempat di Aula BP KKBPK Kemiri. Rabu (24/2/2021).

Menurut Drs.Yuliver Asmoro, Koordinator lapangan (Korlap) Penyuluh Keluarga Berencana (PKB) Balai Penyuluhan Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (BP KKBPK) kecamatan Kemiri. Peserta dalam pertemuan ini terdiri dari keluarga yg punya anak remaja, pengurus Pokja Kampung KB, UPT Puskesmas Kemiri, Penyuluh KB se-kecamatan Kemiri.

“Kegiatan penyuluhan program bangga kencana bagi keluarga remaja untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman orangtua remaja terkait tumbuh kembang remaja beserta permsalahan remaja.” jelas Yuliver berkaitan dengan tujuan pertemuan ini. “ Belum semua orangtua/ keluarga remaja memahami akan tumbuh kembang remaja dan permasalahan permasalahan remaja.”

Yuliver Asmoro, menjelaskan pula kronologi pertemuan. Acara diawali dengan menyanyikan Indonesia Raya dan dilanjutkan menyanyikan Mars KB.

Dilanjutkan dengan pembukaan oleh Korlap BP Bangga Kencana kecamatan Kemiri. Dilanjutkan paparan materi dari Dari KUA terkait pergaulan remaja ditinjau dari perspektif agama. Paparan kedua, Tim Penggerak PKK kecamatan Kemiri. Terkait peran orang tua dalam mencegah kenakalan remaja.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment