Bhakti Sosial Tagana Kabupaten Purworejo

By Drajad 11 Okt 2019, 09:36:56 WIB Kegiatan

Berita Terkait

Berita Populer

Bhakti Sosial Tagana Kabupaten Purworejo

Keterangan Gambar : Foto bersama Bhakti Sosial Anggota Tagana kabupaten Purworejo. di kecamatan Sumpiuh Banyumas


Pemerintah Kabupaten Purworejo melalui Dinas Sosial Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsosdukkbpppa) mengikuti Bhakti Sosial Anggota Tagana kabupaten Purworejo. Peserta dari kabupaten Purworejo  sejumlah 40.orang ditambah Kepala Bidang Rehabsos Dinsosdukkbpppa kbupaten Purworejo    dan kasi bencana. Kegiatan Bhakti Sosial dimulai dari tanggal 21 s/d 22 September di kecamatan Sumpiuh Banyumas.

Tagana merupakan merupakan relawan kemanusiaan/tenaga kesejahteraan sosial yang berasal

dari unsur masyarakat. Mereka memiliki kepedulian dan aktif dalam penanggulangan bencana di bidang perlindungan sosial.

Bhakti Sosial ini merupakan momentum personel Tagana meningkatkan kompetensi dan kapasitas dalam penanggulangan bencana. Kegiatan ini juga menjadi wadah para relawan kebencanaan di Jawa Tengah untuk bertemu berbagi pengalaman dan proses belajar bersama dari setiap karakteristik bencana dan budaya yang ada di masing-masing kabupaten..

Seperti kita ketahui bersama sebagian besar wilayah Indonesia adalah rawan bencana. Belajar dari bencana alam yang terjadi baik tsunami, gempa bumi, gunung api aktif, banjir bandang, dan sebagainya, Pemerintah melalui Kementerian Sosial terus memperkuat mitigasi bencana berbasis masyarakat melalui Tagana dan Kampung Siaga Bencana.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment