Wajah Baru IPeKB kabupaten Purworejo

By Drajad 22 Okt 2021, 10:18:23 WIB Kegiatan
Wajah Baru IPeKB kabupaten Purworejo

Keterangan Gambar : formasi lengkap IPeKB kabupaten Purworejo


 

 

Dinas Sosial Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsosdukkbpppa) Kabupaten Purworejo mengikuti kegiatan Musyawarah Cabang (Muscab) Ikatan Penyuluh KB (IPeKB) Indonesia Cabang kabupaten Purworejo. Pelaksanaan kegiatan ini pada hari Selasa, tanggal 19 Oktober 2021. Bertempat di Ballroom Hotel Plaza. Dalam Muscab ini salahsatu kegiatannya yakni pemilihan dan pelantikan kepengurusan IPeKB cabang Purworejo. Terpilih Drs. Wahyu Edi. Pengurus IPeKB Indonesia DPC Kabupaten Purworejo yg sudah terpilih dan dilantik oleh Ketua Umum DPD IPeKB Provinsi Jawa Tengah, Drs. Heru Sanyoto, MM. Dikukuhkan oleh Plt.Kepala Dinsosdukkbpppa Kabupaten Purworejo Drs. Pram Prasetya Achmad, MM. Hadir dalam kegiatan ini, dihadiri oleh Sekretaris Dinsosdukkbpppa, Kabid KB, Kabid PPKS, Kasi Advokasi KIE, Kasi Pendayagunaan Tenaga Penyuluh KB dan Penggerakan Ormas, Pengurus IPeKB DPD Provinsi Jawa Tengah serta seluruh PKB/PLKB Dinsosdukkbpppa Kabupaten Purworejo.

 



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment