Pertemuan IMP : Tunda Hamil Kala Pandemi.

By Drajad 21 Jul 2020, 10:09:19 WIB Kegiatan

Berita Terkait

Berita Populer

Pertemuan IMP : Tunda Hamil Kala Pandemi.

Keterangan Gambar : Narasumber dalam Penyuluhan Keluarga Berencana pertemuan IMP. Bertempat di aula kecamatan Grabag. Selasa ( 7/7/ 2020).


Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsosdukkbpppa) Kabupaten Purworejo melalui Balai Penyuluhan Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) kecamatan Grabag mengadakan pertemuan Institusi Masyarakat Pedesaan (IMP). Bertempat di aula kecamatan Grabag. Selasa (7/7/2020).

IMP merupakan wadah pengelolaan dan pelaksanaan Program KB Nasional mulai dari tingkat Desa / kelurahan, dusun/ RW hingga RT. Di tingkat desa/kelurahan disebut Koordinator Pembantu Pembina Keluarga Berencana Desa (PPKBD) dan di tingkat RT dinamakan Sub Pembantu Pembina KB Desa (Sub PPKBD). IMP merupakan peran serta masyarakat dalam pengelolaan program KB. Diberikan kesempatan yang lebih luas sebagai pengelola dan pelaksana program

Menurut Diah Erna, SE. Koordinator lapangan (Korlap) Penyuluh Keluarga Berencana (PKB) BP Bangga Kencana kecamatan Grabag. Hadir dalam pertemuan ini Sub PPKBD seluruh kecamatan Grabag.

Administrasi Sub PPKBD masih perlu di tata.Juga Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE ) perlu di tingkatkan” ungkap Diah ketika menjelaskan tujuan pertemuan tersebut.

Pertemuan di dilaksanakan dengan memperhatikan Protokol kesehatan. Melalui Cuci tangan pakai sabun. mengenakan masker dan menjaga jarak. Paparan materi yang ada dengan tema Tunda hamil di masa pandemi, KB masa pandemi dan administrasi R1 Sub PPKBD oleh Korlap KB. Materi Administrasi dan evaluasi  hasil dan pengiriman calon akseptor dalam.rangka Harganas oleh PKB BP Bangga Kencana kecamatan Grabag.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment