Membidik Remaja : Membumikan Program Bangga Kencana

By Drajad 29 Nov 2020, 10:19:43 WIB Kegiatan
Membidik Remaja : Membumikan Program Bangga Kencana

Keterangan Gambar : Sosialisasi Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) program Bangga Kencana bagi masyarakat. Bertempat di aula kecamatan Purwodadi, Selasa (17/11/2020).


Dinas Sosial Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsosdukkbpppa) Kabupaten Purworejo mengadakan Sosialisasi Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) program Bangga Kencana bagi masyarakat. Bertempat di aula kecamatan Purwodadi, Selasa (17/11/2020).

Menurut Drs.Wahyu Edi P. Koordinator lapangan (Korlap) Penyuluh Keluarga Berencana (PKB)  Balai Penyuluhan (BP) Bangga Kencana kecamatan Purwodadi. Hadir dalam kegiatan tersebut, anggota karang taruna se-kecamatan Purwodadi.

“Dengan diadakanya KIE Program Bangga Kencana, remaja diharapkan Keluarga lebih memperhatikan kualitas keluarga.Peningkatan masyarakat terhadap kesehatan reproduksi dan Pengendalian kelahiran terbukti bisa  meminimal terjadi kekerasan terhadap anak” Jelas Wahyu Edi berkaitan dengan tujuan diselenggarakan kegiatan pertemuan tersebut.

Wahyu Edi menguraikan kronologis acara kegiatannya. ” Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars KB.  Pembukaandilanjutkan sambutan pengarahan oleh Camat Purwodadi dan Korlap KB Kec. Purwodadi. Paparan Materi bertajuk Keluarga dan fungsi keluarga oleh Camat Purwodadi. Kanker Mulut Rahim oleh dr. Awita Damayanti, M.Sc Ka. UPT. Puskesmas Bubutan.Paparan terakhir Upaya peningkatan perlindungan anak dengan membangun sistim perlindungan anak oleh Ujianto.SE . Kapolsek Purwodadi”.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment