LKKS Purworejo dalam Evaluasi Kinerja untuk Kesejahteraan Sosial.

By Drajad 25 Apr 2025, 16:12:07 WIB Kegiatan

Berita Terkait

Berita Populer

LKKS Purworejo dalam Evaluasi Kinerja untuk Kesejahteraan Sosial.

Keterangan Gambar : Monitoring dan Evaluasi Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) oleh Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah.


Dinas Sosial Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinsosdaldukkb) Kabupaten Purworejo mengikuti kegiatan Monitoring dan Evaluasi Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) oleh Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah bersama pengurus LKKS Jawa Tengah pada Kamis, (24/4/2024). Kegiatan ini untuk mengukur dan meningkatkan efektivitas peran LKKS dalam meningkatkan kesejahteraan sosial di Kabupaten Purworejo.

Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial (Linjamsos) Dinsosdaldukkb Purworejo, Sarinah, menyampaikan bahwa monitoring dan evaluasi ini menghadirkan pengurus LKS dan LKSA di Kabupaten Purworejo. Dalam acara tersebut, dilakukan diskusi mendalam mengenai peran dan tugas pokok LKKS, dengan tujuan untuk mengoptimalkan koordinasi dan pelaksanaan program-program kesejahteraan sosial di tingkat lokal.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment