Audit Kasus Stunting

By Drajad 31 Okt 2022, 09:31:13 WIB Kegiatan
Audit Kasus Stunting

Keterangan Gambar : Audit Kasus Stunting Kabupaten Purworejo tahun 2022 dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Purwodadi.


Rapat Koordinasi Pengendalian Program KKBPK Audit Kasus Stunting Kabupaten Purworejo tahun 2022 dilaksanakan pada hari Senin 10 Oktober 2022 di Pendopo Kecamatan Purwodadi. Hadir dalam acara tsb TPPS Kabupaten Purworejo, TPPS Kecamatan Purwodadi, dan Kepala Desa Lokus Stunting 2022 beserta anggota TPPS Desa. Kegiatan yang dibuka oleh Camat Purwodadi dan dipandu oleh Tim Audi Kasus Stunting mendiskusikan hasil kunjungan lapangan di desa Tlogorejo, Pundensari, Brondongrejo dan Sendangsari. Sasarannya adalah calon pengantin, ibu hamil, ibu nifas dan paska persalinan, baduta dan balita. Hasil dari diskusi ini akan disampaikan pada paparan AKS tingkat Karesidenan Kedu. Kader TPK diminta untuk melakukan pemantauan terhadap sasaran kasus stunting antara lain pemberian menu bergizi, pemberian penambah darah dan pemeriksaan sanitasi serta air minum yg layak. Setelah dilakukan pendampingan oleh kader TPK dan hasil audit diharapkan adanya peningkatan yg signifikan terhadap perkembangan gizi sasaran stunting.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment